Adsense : Refferal Ads Change

Dari judulnya, bila belum mengetahui fakta yang terjadi saat ini, kita mungkin berharap akan adanya perubahan yang lebih baik dari layanan Google ini. Sama halnya saat Google Adsense menyertakan Bahasa Indonesia dalam layananya atau saat menawarkan tampilan format iklan yang berbeda.

Berharap jelas boleh saja. Tapi silahkan lanjutkan membaca postingan ini. Kali ini kejutannya bisa sangat mengejutkan. Google Adsense mengganti skema pembayaran komisi untuk Adsense Refferal untuk negara-negara di Amerika Utara, Amerika Latin dan Jepang. Itu saja? wah ini sih belum bisa dikategorikan berita buruk ya. Tunggu, bagaimana bila : para publisher di negara tercinta, Indonesia, akan menemui kenyataan ini, Adsense Refferal akan ditiadakan!

Praktis pemain Adsense di Indonesia, publisher, tentunya yang mendaftarkan blognya dengan konten Bahasa Indonesia, hanya menyisakan Adsense for Search untuk dioptimalkan. Penggunaan banner referensi untuk download Firefox dan lainnya juga kemungkinan bisa berganti. Peluang yang menipis ini tentu jadi perhatian utama. Apalagi yang bakal dilakukan Google Adsense selanjutnya?

Dulu, pasti ingat akan tawaran $250 yang bisa didapat bila dalam 180 hari setelah bergabung dengan program ini publisher mengumpulkan $100. Hal seperti ini masih berlaku di negara-negara dalam zona yang tersebut diatas, dan jumlah dollar pun disesuaikan (dikurangi). Nantinya pilihan Adsense for Refferal ini akan berangsur-angsur di hilangkan di bulan Januari ini, meski tampilan bannernya yang sudah terlanjur dipasang tetap muncul.

Selanjutnya : http://edittag.blogspot.com/2008/01/adsense-refferal-ads-change.html

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

0 komentar:

Prakata

Blog ini sengaja dicipta untuk mewadahi kabar-kabar tentang keberadaan buku-buku karya Edittag. Sengaja menulis buku dalam bentuk jamak, dengan harapan akan adanya buku-buku lain setelah buku pertamanya terbit (Amin!).

Buku pertama merupakan terbitan dari penerbit Gradien Yogyakarta. Berisi panduan untuk mengoptimalkan blog agar bisa mandiri secara finansial, serta menawarkan ragam pilihan layanan iklan-iklan kelas dunia. Mulai dari Google Adsense, Adbrite, Text-Link-Ads hingga layanan afiliasi dari Amazon.

Selanjutnya ,,,